Tanah Longsor

Karya Bhakti Pembersihan Material Tanah Longsor di Beberap Titik di Wilayah Kabupaten Kudus.

BPBD Kabupaten Kudus,Tanah Longsor – 22 Desember 2022
Unit Garuda 112 yang terdiri dari Petugas BPBD, Relawan Gabungan, Pemcam Setempat, Pemdes Setempat, TNI/POLRI serta dibantu Warga Sekitar, melakukan kerja bhakti pembersihan matrial Tanah Longsor di beberapa titik lokasi yaitu :
1. Dk Sudo Desa Kandangmas RT 04 RW 09 Kec. Dawe
– Longsor tebing samping rumah Bp. Kuswari (45th), dengan Tinggi ±3mtr dan Panjang ±5mtr.
2. Dk Tengger Kidul Desa Cranggang RT 04 RW 04 Kec. Dawe
– Longsor tebing semi permanen samping rumah Bp. Syaifilah (40th), dengan Tinggi ±4,5mtr dan Panjang ±20mtr.
3. Dk Jengking Desa Tergo RT 07 RW 03 Kec. Dawe
– Tanah longsor dengan Ketinggian ±6mtr dan Panjang 10mtr, menimpa Bangunan Rumah milik Bp. Imam Susanto dan Menutup sebagian akses jalan.
4. Terjadi tanah longsor dibeberapa titik sepanjang Jl Raya Menawan – Rahtawu RT 03 RW 03 dan RT 07 RW 01 Desa Rahtawu Kec. Gebog (5 titik)

Tanah Longsor di Desa Rahtawu
Tanah Longsor di Desa Tergo
Tanah Longsor di Desa Kandangmas
Tanah Longsor di Desa Cranggang

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun total kerugian keseluruhan ditaksir mencapai puluham juta rupiah.Apabila ada Kebencanaan dan Kedaruratan segera hubungi Call Center 112.

Tinggalkan Balasan